LIVE TO LEARN = LEARN TO LIVE






Tidak terasa sudah 1 bulan lebih saya bergabung bersama GATSConsulting.

Awalnya saya berfikir bahwa ketika saya bekerja, saya hanya akan mempraktekan apa yang saya pelajari selama kuliah.
Sebab sepenglihatan saya dari kebanyakan orang yang bekerja, mereka tidak pernah belajar lagi.

Mereka hanya tinggal menguras tenaga dan pikiran untuk bekerja.
Tetapi kenyataannya hal tersebut hanya 50% benar.

Yang terjadi adalah saya tetap menjalankan proses yang namanya belajar.
mulai dari pengetahuan tentang perkembangan teknologi, kerja sama tim, motivasi
softskill dan hardskill baru yang sesuai dengan bidang saya, banyak saya pelajari.

saya yang dulu banyak tidak tahu, sekarang menjadi banyak tahu
di sini saya belajar bahwa :
- dalam hidup kita harus memiliki mimpi karna masa depan diawali oleh mimpi
- kerja sama tim adalah hal penting,
- ketika mereka bisa, kenapa kita tidak,
- keberuntungan = kesempatan + persiapan,
- visi misi harus deselaraskan dengan aksi,
- kesuksesan seseorang dapat dijadikan tolak ukur sebagai pemicu semangat 
dan lain-lain yang tidak bisa saya sebutkan satu persatu.

Dari situ saya menyadari bahwa pembelajaran memang berlangsung terus menerus selama hidup dan ketika kita mengalami proses pembelajaran tersebut berarti kita sedang belajar untuk hidup.

0 komentar:

Posting Komentar

ayo dikasih komen^^

translate this blog
English French German Dutch Japanese KoreanChinese Simplified

    Click to view my Personality Profile page